Berita

Sembako untuk Warga Isoman

gemuhblanten.desa.id (23/02) Kolaborasi Pemerintah Desa Gemuhblanten dengan Satgas Penanganan Covid-19 Desa Gemuhblanten masih terus berlanjut. Hari ini, Rabu (23/02) peningkatan kasus Covid-19 di Desa Gemuhblanten ada 15 orang terkonfirmasi positif dan seluruhnya menjalani isolasi mandiri di rumah masing-masing.

Untuk membantu meringankan beban masyarakat yang sedang isoman, Satgas Penanganan Covid-19 Desa Gemuhblanten meliputi Pemerintah Desa, Bhabinsa, Bhabinkamtibmas dan Bidan Desa memberikan santunan berupa sembako antara lain beras, minyak goreng, gula pasir, mie instan dan lain-lain.

Selain bersilaturahmi kepada warga isoman sebagai bentuk kepedulian dan empati, menurut Kepala Desa Gemuhblanten Erna Kismiati, SH dengan bantuan sembako ini dapat mengurangi mobilitas warga dan mencegah penyebaran Covid-19 pungkasnya.

*

Share :