gemuhblanten.kendalkab.go.id (03/07) Sejak dibukanya pendaftaran calon anggota BPD dari tanggal 25 Juni 2019 oleh Panitia Pemilihan BPD tercatat sudah ada 23 orang pendaftar sampai batas akhir waktu pendaftaran tanggal 1 Juli 2019. Dari 23 pendaftar terbagi dalam 6 daerah pemilihan (dapil) dan satu keterwakilan perempuan. Sedangkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) terdiri dari Kepala Desa, Perangkat Desa, Anggota BPD, Ketua RW, Ketua RT dan 3 orang perwakilan dari warga masing-masing RT ditambah perwakilan PKK/ Ormas perempuan seluruhnya berjumlah 149 orang.
Panitia masih melakukan pemeriksaan berkas, hingga nantinya akan ditetapkan sebagai Bakal Calon (Balon) Anggota BPD Desa Gemuhblanten masa jabatan 2020-2026. Pengundian nomor urut Balon BPD akan dilaksanakan pada tanggal 8 Juli 2019 dengan mengundang seluruh Balon.
Berikut adalah calon anggota BPD yang telah mendaftar :
Dapil 1
1. Eko Pujiatmoko, A.Md.
2. Suwanto, S.Pd.
3. Saifudin, S.Pd.
4. Nur Akhsin Ibadi
Dapil 2
1. Supariyo
2. Ach Mujiharto, SE.
3. Jundi Millat Ahmad, SH.
4. Umi Mustafidah
Dapil 3
1. H. Dwi Raharjo, S.Sos.
2. Ardian Praditya Yuardha, SE.
3. Eko Hari Prasetyo, SE.
4. Dwi Atmoko
5. Ahmad Hasan Basyari, S.Kom
6. Bambang Siswanto, S.Sos.
Dapil 4
1. Erna Kismiati, SH.
2. S. Wahyu Widayanto, Amd.
Dapil 5
1. Nur Chamid
2. Patikin
Dapil 6
1. Afik Kurniawan, S.Pd.
2. Warsito
Perwakilan Perempuan
1. Dyah Takarini
2. Ardina Wahyu Nnafi
3. Siti Mursidah
Adapun pelaksanaan pemungutan suara pemilihan direncanakan pada tanggal 27 Juli 2019 mulai pukul 08.00 s.d 11.00 WIB, kemudian dilanjutkan dengan penghitungan suara bertempat di Aula Balai Desa Gemuhblanten. Panitia mengharapkan agar pemilihan anggota BPD ini bisa berjalan lancar secara demokratis, jujur dan adil dengan dukungan seluruh elemen masyarakat untuk ikut mensukseskan pemilihan anggota BPD Desa Gemuhblanten tahun 2019 ini.
Share :